Rabu, 17 Februari 2016

Obsesi lebay

Obsesi lebay
Hampir semua dari teman-teman pasti punya obsesi, obsesi sebelum menikah obsesinya pengen punya istri cantik minimal wajah mirip Tyas Mirasih, saya sendiri punya obsesi pengen punya istri anak presiden, tapi berhubung anak presiden laki laki semua akhir saya kubur obsesi saya (ahahaa), setelah menikah pengen punya keluarga sakinah, tapi kalau diluar ngeliat yang bening ga kedip (ahhh itu saya, ampuni hamba ya Alloh)...Lain lagi ketika saya awal-awal SMA bergabung dengan salah satu MLM, obsesi saya pengen punya rumah mewah, pengen punya mobil mewah, pengen naikin haji orang tua, dll deh..andai ai ai ai aku jadi orang kaya.
Ketika saya ngobrol dengan teman-teman Gojek di pangkalan dekat rumah orang tua saya, awal-awalnya mereka terobsesi dengan penghasilan Gojek, ada yang kepingin 5 bulan harus punya mobil, ada yang kepingin minimal penghasil 500 ribu perhari, ada yang kepingin hutang lunas, bahkan ada yang kepingin nambah istri lagi kalau pengasilan tembus lima belas juta perbualan (wah ini obsesi yang baca kali hehehe)..kenyataan akhir-akhir ini hanya keluhan dari para Gojeker, setelah berkeluh kesah tidak ada aksi untuk berubah, kembali lagi meratapi nasib menjadi ojek pangkalan ohhhh mayyyy goddddd..
Boleh aja sih kita punya obsesi, tapi kalau tidak di ikuti dengan aksi sama aja bodong, alias lebay, hampir semua dari kita hanya punya obsesi lebay keinginan selangit kelakuan sejengkal tanah, jika kita punya rencana lalu memfokuskan energi dan pikiran untuk merealisasikan berarti kita punya ambisi, namun jika keinginan tersebut sudah mendominasi pikiran kita tanpa terkendali sampai membuat emosi meluap, bahkan mengejar membabi buta (babi kita salahin apa salah babi yaa), itu berarti kita sudah terobsesi.
So bangun obsesi dengan pengorbanan teman tidak ada obsesi yang bisa terwujud dalam satu hari, tidak ada mimpi yang bisa terwujud dengan semalaman kecuali mimpi basah ahaaa....
Salam minimal satu milyar perbulan..
‪#‎NulisapakauIrvan‬ ????
Like

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

summer collection